Home » , » Menu Dunia

Menu Dunia

Written By Admin on Wednesday, December 28, 2016 | 3:11 PM

Menu Dunia - Sebagian orang mungkin bertanya-tanya apa makanan pokok di setiap negara itu sama? Atau adakah makanan pokok mereka yang berbeda?


Kali ini kita akan membahas makanan pokok di 5 Negara berbeda. Apa saja itu?

Berikut Menu Dunia merangkum untuk Anda : 

1. Mesir - Isy


Isy atau Roti isy adalah makanan pokok penduduk Mesir nih. Isy ini roti yang terbuat dari gandum dengan bentuk bulat. Rasanya sih tawar, namun seratnya lebih terasa. Orang mesir biasanya memakan isy dengan ayam panggang, daging kambing, atau ikan. Orang mesir bisa makan 3-4 potong roti isy, walaupun ada nasi, isy tetap di sediakan.

2. Brasil - Singkong


Sebenarnya singkong bukan cuma makanan pokok orang indonesia di tahun 45 saja. Ternyata penduduk brasil merupakan salah satu yang menganggap singkong atau cassava ini sebagai makanan pokoknya dan di olah dengan berbagai macam masakan. Akhir-akhir ini singkong mulai populer di beberapa negara seperti Afrika dan Amerika. 

3. Afrika - Ketela (Ubi Jalar)


Di Nigeria ubi jalar bisa di sulap menjadi berbagai masakan yang lezat. Namun yang paling sering di masak adalah ISU (Ketela Rebus Pedas) dan IYAN (Ketela Tumbuk).

4. India - Kacang-Kacangan


Makanan pokok orang india adalah ATTA (Tepung Gandum Utuh) yang berasal dari kacang atau beras. Kacang yang paling populer di india adalah Masoor (Lentil), Chana (Kacang Arab), Toor (Kacang Gude), Urad (Kacang Hitam), dan kacang Hijau. 


5. Meksiko - Jagung



Tepung jagung menjadi salah satu makanan pokok yang bisa di buat menjadi berbagai macam masakan di meksiko. Bahkan gak hanya itu, warna jagung di meksiko dan amerika ternyata gak cuma kuning. Anum ada jagung dengan warna merah, putih, biru dan warna-warni. (Menu Dunia)